Selasa, 24 September 2013

Assassin's Creed : Renaissance

"The truth will be wrotten by blood." - Ezio Auditore da Firenze 

Assassin's Creed : Renaissance adalah sebuah novel yang berbasis berdasarkan game dari UbiSoft yang bertajuk "Assassin's Creed II". Novel ini berkisah tentang petualangan seorang pemuda Fiorentina kelahiran 24 Juni 1459 untuk membalas dendam karena pembantain separuh keluarganya [Ayahnya, Giovanni Auditore da Firenze, Kakak lelakinya, Federico Auditore da Firenze, dan Adik kecilnya, Petruccio Auditore da Firenze] yang dituduh melakukan pengkhiatan terhadap Dinasti Lorenze Medici bernama "Ezio Auditore da Firenze" di masa Renaissance atau abad ke-15 Masehi di Italia. Untuk membalaskan dendamnya, Ezio mulai berlatih menjadi Assassin. Dia juga menemukan berbagai kebenaran tentang kisah ayah dan ibunya, Maria Auditore
Lalu Ezio ditarik ke dalam perang Ordo Assassin dan Templars, dua persaudaraan rahasia yang telah memerangi satu sama lain selama berabad-abad.  
Bagi sekutunya, Ezio menjadi kekuatan perubahan yang bertarung demi kebebasan dan keadilan. Bagi musuh-musuhnya, dia menjadi ancaman demi menghancurkan para tiran yang memperlakukan rakyat Italia dengan kejam.



Btw, di Indonesia buku ini sudah diterjemahkan dengan baik dan diterbitkan oleh penerbit "Ufuk Fiction". Buku ini ditulis oleh Oliver Bowden dan diterbitkan pada 20 November 2009 oleh "Penguin Books". 
Novel yang sudah diterjemahkan berjumlah 591 halaman [28 bab, 5 halaman daftar tokoh, 7 halaman kamus bahasa Italia dan Latin, serta satu halaman untuk ucapan terima kasih].


Watch here for the death of Giovanni, Federico, and Petruccio >> http://youtu.be/0hqc4W5nP7o 
Watch here for the most populaire soundtrack of Assassin's Creed : II entitled "Ezio's Family" >>  http://youtu.be/O0i6YFrSs6c
Watch here for the full soundtrack [Earth, Ezio's Family, Venice Rooftops, and Dream of Venice] >> http://youtu.be/uH1wfrOcvHg 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar